IFA UPDATE NEWS.COM “AKURAT, TAJAM, SESUAI FAKTA.” Dukung Swasembada Pangan, Koramil Balongpanggang Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Kolam Lele

Dukung Swasembada Pangan, Koramil Balongpanggang Manfaatkan Lahan Kosong Jadi Kolam Lele

 


Www Ifaupdatenews com

Gresik - Dukung program ketahanan pangan nasional yang digalakkan terus dilakukan di berbagai wilayah, salah satunya di Koramil 0817/09 Balongpanggang, Kabupaten Gresik. Yang memanfaatkan lahan kosong di belakang kantor Koramil sebagai tempat untuk budidaya ikan lele, Kamis (13/11/2025).

Program ini selaras dengan inisiatif pemerintah melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto untuk menciptakan ketahanan pangan dan swasembada pangan, salah satunya budidaya ikan lele. Kata Bati Tuud Koramil 0817/09 Balongpanggang Serma Nofi, saat memantau lokasi kolam lele tersebut.

Kegiatan pemantauan langsung di lokasi langsung di pimpin oleh Bati Tuud 0817/09 Balongpanggang Serma Nofi yang memastikan kondisi kolam ikan lele dalam keadaan baik dan sehat agar nantinya pertumbuhan ikan yang optimal.

“Program pemanfaatan pekarangan atau lahan kosong seperti ini sangat positif. Selain mendukung ketahanan pangan, juga memberikan nilai ekonomi tambahan," jelasnya.  

Kegiatan tersebut sebagai wujud nyata menciptakan Ketahanan Pangan, untuk mengantisipasi kelangkaan pangan di wilayah. Dengan memanfaatkan lahan kosong di belakang Koramil untuk mengisi waktu luang di sela-sela dinas para anggota, hal ini bertujuan untuk menginspirasi anggota Koramil lebih berkreasi dalam memanfaatkan lahan sebagai budi daya ikan.

Sementara di tempat yang sama salah satu anggota Koramil Pelda Heru menyampaikan dalam kesempatan tersebut bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anggota.

“Memanfaatkan lahan kosong di belakang Kantor Koramil bisa sebagai kegiatan tambahan, karena diyakini bisa bermanfaat bagi kesejahteraan apabila di praktekkan dan diterapkan dengan baik," ungkapnya.

Sebagai Babinsa bisa menjadi motivator bagi masyarakat, untuk bersama-sama mensukseskan Program Pemerintah di bidang Ketahanan Pangan. Dalam kegiatan ini, sebagai aparat Teritorial, melalui peran Babinsa dapat membuktikan kesiapannya untuk menjadi contoh bagi masyarakat dengan memanfaatkan lahan kosong di lingkungan.(Pen0817).

(Ifa) 

Lebih baru Lebih lama